ONENEWSOKE.com
JAMPANG-SUKABUMI, – Reboisasi dilahan perhutani Blok Hanjuang Selatan LMDH Desa Balekambang, Kecamatan Kalibunder bekerjasama dengan PT Telkom dan Perhutani, menanam 10.000 Bibit Tanaman terdiri dari 5500 Bibit Buah Apukat dan 4500 Bibit Kayu Keras berbagai jenis.
Hadir dalam acara tersebut Satgas Konservasi alam Kabupaten Sukabumi, Perhutani, PT Telkom, pegiat lingkungan hidup pajampangan Himapilihan, Forkopimcam kalibunder, Pemdes Balekambang, semua stacholder, para pelajar, Ormas, Okp dan intansi terkait tingkat Kecamatan dan Desa, Sabtu 24/02/2024.
Ketua relawan peduli Lingkungan Himapilihan Ridwan Darmawan mengatakan, Alhamdulillah atas izin Allah rencana kita hari ini, dalam rangka memperkuat zona kawasan perlindungan sosial yang fungsinya sangat vital bagi masyarakat Kampung Tonjong, Desa Balekambang, Kecamatan Kalibunder.
Dimana ini adalah sumber mata Air yang kondisinya sangat memprihatinkan, debit air nya sudah sangat berkurang karena areal, kiri kanan atas sudah gundul, untuk solusinya kami bergandengan dengan pihak Perhutani di topang oleh PT Telkom Indonesia dan yang lainnya.
Bergotong royong menanam 10 000 bibit Tanaman diantaranya 5500 bibit buah alpukat, mahoni 1500 pohon dan Sengon 3000 pohon.
Kami harapkan kedepannya pohon tersebut bisa menghasilkan dan memberikan manfaat yang sebesar besar nya bagi ekonomi masyarakat sekitar dengan kebersamaan kita kuat salam lestari,” terang Ridwan
Sementara itu Kabag SDA Setda Kabupaten Sukabumi Prasetyo mengatakan,
“Saya dari pemda kabupaten Sukabumi bersama dengan dinas kehutanan wilayah 3 yang punya kawasan. Alhamdulilah kita baru saja melaksanakan kegiatan penanaman pohon, di lokasi hutan hanjuang selatan, salah satu hutan yang mulai kritis lahannya, kita coba untuk ditanam bersama masyarakat serta unsur terkait lainnya dan dari perusahaan PT Telkom yang berlangsung di wilayah Kabupaten Sukabumi,”ungkapnya
“Kita berharap juga bantuan dari pelajar tingkatan SMP dan SMA nanti kita gilir sebulan sekali untuk melakukan kegiatan monitoring pohon yang ada disini, termasuk pemeliharaannya dan di suport oleh PT Telkom,”imbuhnya.
Masih kata Prasetyo, “Kami juga berharap dari perhutani, karena ini dalam rangka, perencanaan sosial bisa di kelola dengan baik oleh Desa Balekambang, bisa menjadi pengelola khusus lahan yang10 hektare ini, seperti pohon buan bisa dimanfaatkan oleh Desa,”tandasnya.