CIEMAS-SUKABUMI, – Diiringi rasa syukur yang mendalam, Taopik Guntur, calon anggota legislatif (caleg) DPRD Kabupaten Sukabumi dari partai Gerindra dengan nomer urut SATU (1) mengundang Ustadz Bahrsyah Almunir (Dokter Cinta ) untuk memberikan tausiah di kediamannya di Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi pada Sabtu, 24 Februari 2024.
Acara ini merupakan wujud rasa syukur Taopik Guntur atas hasil perolehan suara dalam Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2024. Berdasarkan prediksi sementara, Taopik Guntur diprediksi akan menduduki kursi DPRD Kabupaten Sukabumi.
“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur atas hasil perolehan suara yang diraih. Ini semua berkat doa dan dukungan dari keluarga, sahabat, dan seluruh masyarakat Desa Girimukti dan umumnya masyarakat di Dapil VI dan sekitarnya,” ungkapnya
Sebagai bentuk rasa syukur dan dedikasi kepada masyarakat, Taopik Guntur ingin berbagi kebahagiaan dengan menghadirkan Ustadz Bahrsyah Almunir yang terkenal dengan sapaan dokter Cinta untuk memberikan tausiah.
“Saya ingin mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Tausiah yang akan disampaikan pada malam Minggu nanti dari Ustadz Bahrsyah Almunir diharapkan dapat memberikan pencerahan dan motivasi bagi kita semua,” imbuhnya
Acara tausiah tersebut akan dilangsungkan pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 24 Februari 2024
Waktu : Pukul 20:00 WIB
Tempat : Kediaman Taopik Guntur, Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas Kabupaten Sukabumi
Taopik Guntur pun mengucapkan banyak terima kasih kepada tim sukses dan jajarannya yang selama ini telah berjibaku bahu membahu berjuang bersama untuk kemenangan dirinya. Termasuk pula dirinya mengucapakan terima kasih kepada rekan seperjuangannya untuk caleg DPR RI Satrio Dimas Adityo, yang selama ini juga mensuport dirinya untuk terus mengibarkan bendera Gerindra di Pajampangan khususnya.
Untuk itu pula Taopik Guntur mengundang seluruh masyarakat dan jajaran serta timnya agar hadir dan mengikuti tausiah ini.
“Mari kita bersama-sama meningkatkan kualitas diri dengan ilmu agama. Semoga dengan tausiah ini, kita semua mendapatkan limpahan rahmat dan hidayah dari Allah SWT,” ajak Taopik Guntur.
Kemudian, berdasarkan perolehan suara sementara, Taopik Guntur caleg DPRD Kabupaten Sukabumi dari partai Gerindra di Dapil VI (enam) dengan nomor urut 1, telah mengantongi 10.700 suara murni saat ini.