ONENEWSOKE.com
CIEMAS-SUKABUMI, – Berlangsung kegiatan pengamanan penertiban APK (alat peraga kampanye) yang dilaksanakan Muspika Kecamatan Ciemas Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, pada Minggu 11 Pebruari 2024.
Helat yang digelar sekitar pukul 09:00 Wib, nampak Koptu Saidi Anwar Babinsa Koramil 0622-15/Ciemas, ikut serta dalam penertiban APK tersebut.
Dalam keterangannya Koptu Saidi Anwar menjelaskan, kegiatan tersebut sesuai dengan tahapan pemilu yakni masuk pada masa tenang.
“Tentunya kami dari jajaran Koramil Ciemas sangat mendukung terhadap kegiatan pelaksanaan penertiban APK ini, wujud upaya Netralitas dalam pelaksanaan pemilu nantinya,”ungkap Koptu Saidi Anwar pada onenewsoke.com
Masih kata Koptu Saidi Anwar, “Kami juga dengan Muspika Kecamatan Ciemas lainnya berharap semoga Pemilu tahun 2024 yang tinggal dua hari lagi, berjalan dengan lancar aman dan tanpa adanya ekses yang tidak kita inginkan semuanya,”tandasnya.