Berita  

Berbijabaku Terlihat dari Jajaran Koramil Ciemas, Bantu Padamkan Kebakaran di Kampung Cigaok

ONENEWSOKE.com

CIEMAS-SUKABUMI, – Musim kemarau yang panjang, acap kali memicu hal-hal yang tidak diharapkan semua pihak. Baik darurat air bersih maupun terjadinya kebakaran hutan yang sering terjadi di musim kemarau, Selasa 03 Oktober 2023.

Seperti terjadinya kebakaran Minggu malam (01/23), yang berlokasi di Kampung Cigaok, Desa Tamanjaya Kecamatan Ciemas Kabupaten Sukabumi Jawa Barat.

Namun atas kesigapan semua pihak, kebakaran tersebut bisa diatasi dengan cepat.

Tampak hadir di lokasi kejadian kebakaran hutan tersebut, dari jajaran Koramil 0622-15/Ciemas, Sertu Hendra yang mewakili Koramil Ciemas.

Dalam keterangannya mengatakan, kejadian kebakaran di kampung Cigaok Desa Tamanjaya tersebut, untuk secara pastinya belum bisa diketahui sumbernya dari mana.

“Namun kami dari jajaran Koramil Ciemas dan juga Muspika Kecamatan Ciemas lainnya berjibaku memadamkan api tersebut. Alhamdulillah api bisa cepat dipadamkan,”ungkapnya

Selain itu, Sertu Hendra juga menghimbau kepada seluruh warga masyarakat agar jangan buang puntung rokok sembarangan, atau membakar sampah sembarang. Akar tidak memicu terjadinya kebakaran.

Editor: (*ONE)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *