Berita  

Warga Desa Mandrajaya, Dihebohkan Dengan Munculnya 2 Ikan Lumba-lumba di Pesisir Pantai Cikadal

ONENEWSOKE.com

CIEMAS-SUKABUMI, – Warga masyarakat Desa Mandrajaya Kecamatan Ciemas Kabupaten Sukabumi, khususnya kampung Cikadal. Digegerkan dengan munculnya dua ikan lumba-lumba, diperairan Pantai Cikadal Desa Mandrajaya pada Jum’at 1 September 2023.

Peristiwa tersebut ditemukan, saat salah satu warga Kampung Cikadal Saepuloh (51) yang sedang mencari Batak ( sejenis kerang laut) di pinggiran pantai Cikadal Mandrajaya, lalu diambilnya Video saat kedua ikan lumba – lumba tersebut berenang dan diikuti oleh perahu Saepuloh. Karena mengira itu adalah ikan Jangilus sebelumnya.

Hal tersebut disampaikan Yusuf anak dari Saepuloh yang memang tau peristiwa tersebut dari sebelumnya, karena dirinya bersama ayahnya Saepuloh

“Ya awalnya dikira ikan Jangilus, tau tau pas di dekati ternyata dua ikan lumba-lumba yang mungkin terdampar awalnya,”terang Yusuf.

Dan saat diminta keterangan lebih lanjut oleh Awak Media onenewsoke.com, Yusuf juga menceritakan, saat itu dirinya pulang ke rumah meninggalkan ikan lumba-lumba itu yang masih berenang, lalu menjelaskan saat itu katanya ikan lumba-lumba tersebut sempat ke pinggiran pantai Cikadal dan jadi tontonan anak-anak.

“Namun barusan sekitar pukul 17:48 Wib, saat liat ke pantai dan posisi air sudah pasang kembali, sudah tidak terlihat lagi ikan lumba-lumba itu. Mungkin sudah kelaut lepas,”kata Yusuf menambahkan dan mengakhiri pembicaraannya.

Editor: (*ONE)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *