Uncategorized  

Koramil dan Polsek Ciemas Tegakkan Disiplin 3 M

Onenewsoke.com Sukabumi-Tingkat disiplin masyarakat yang masih kurang terkait pelaksanaan protokol kesehatan,membuat Koramil dan Polsek Ciemas ikut turun tangan untuk menghimbau pelaksanaan dan pendisiplinan terhadap warga agar mematuhi Protokol Kesehatan

Pelaksanaan himbauan dilakukan secara mobile/bergerak dari satu titik ke titik lainnya.
Adapun sasaran utamanya adalah tempat-tempat keramaian, seperti obyek wisata Amphy Teatre Panenjoan, Pasar Tamanjaya dan beberapa tempat lainny di Kecamatan Ciemas, Minggu dan Senin Tanggal 20-21 September 2020

Danramil Ciemas mengatakan kegiatan itu sangat penting agar penyebaran Virus Corona tidak terus berkembang

Kapolsek dan Danramil sedang melakukan inspeksi ke salah satu supermarket

Saya rasa kegiatan ini adalah salah satu cara agar perkembangan Covid-19 tidak terus berkembang, untuk itu kami dari Koramil akan terus melakukan himbauan ataupun sosialisasi kepada masyarakat agar selalu mengikuti anjuran pemerintah terkait hal protokol kesehatan, dengan cara menerapkan 3 M, Menggunakan Masker, Menjaga Jarak dan Mencuci Tangan”kata Danramil Ciemas Kapt. Inf. Supiyana

“Jika masyarakat tidak disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan ditakutkan Virus yang telah menghancurkan beberapa sendi kehidupan ini masih akan terus berkembang dan akan semakin membuat kita mengalami kerugian yamg banyak dalam berbagai hal” tambahnya

“Untuk itu mari kita bersama-sama bergandengan tangan serta bersinergi,dalam menghilangkan Virus Corona ini di wilayah kita.
Dan mulailah dari diri sendiri, untuk menjalankan 3 M tersebut dengan penuh kesisplinan.Setelah itu ajak keluarga teman dan sahabat untuk mengikuti apa yang telah kita sendiri lakukan”beber Kapt. Inf. Supiyana

Hampir semua dari kita berdoa semoga Covid-19 ini hilang dari tanah air kita,tetapi disamping do’a kita harus berikhtiar dengan menjalankan pola hidup baru yaitu dengan menerapkan 3 M tadi, dikehidupan kita sehari-hari”tutupnya

Azhar Vilyan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *