Onenewsoke.com Sukabumi-Peristiwa kemalingan di sekolah masih terus terjadi di berbagai wilayah indonesia, tak terkecuali kejadian naas tersebut dialami Sekolah SMPN 3 Jl. Desa Cibuntu Km. 6 Kp. Cibanyur Desa Cibuntu Kecamatan Simpenan Kabupaten Sukabumi
Menurut informasi yang diterima dari Bhabinkamtibmas Desa Cibuntu Kecamatan Simpenan,peristiwa pencurian tersebut terjadi pada hari Kamis 10 September 2020
74 Unit Tablet dengan Merk Mito tersebut adalah bantuan dari Dinas Sosial T. A 2019
Suryati salah satu guru yang tinggal di samping sekolah mengetahui ada peristiwa yang janggal saat melihat teralis jendela dalam keadaan telah copot
“Saat itu saya hendak menggunakan jaringan Wi-Fi di depan Lab. Komputer, dan saya perhatikan ada sesuatu yang janggal, karena teralis jendela sudah dalan keadaan copot tergeletak di tanah” ujar Suryati
“Dan salah satu jendela sudah rusak akibat dicongkel paksa, kemudian ada 2 bangku dibawahnya,” tambahnya
Setelah mengetahui ada yang tidak beres Suryati bergegas memberi tahu suaminya
“Setelah melihat kondisi tersebut saya langsung memberitahukan perihal kejadian tersebut pada suami saya, dan kami berdua memeriksa ke dalam Lab, benar saja lemari tempat penyimpanan Tablet tersebut sudah dalam keadaan terbuka, serta 4 buah Dus untuk menyimpan unit tablet, telah hilang”jelasnya
Atas kejadian pencurian tersebut pihak sekolah SMPN 3 Simpenan mengalami kerugian materi sebesar +/- Rp. 148.000.000 , – (Seratus empat puluh delapan juta rupiah) Sampai saat ini pihak kepolisian masih mendalami kejadian tersebut
Azhar Vilyan