Uncategorized  

Bupati Sukabumi Meyakini Santri Jadi SDM Maju Dengan Ilmu Agama

Onenewsoke.Com

SUKABUMI_H.Marwan Hamami mengatakan, Ponpes Assalam berperan strategis dalam bidang pendidikan keagamaan di Kabupaten Sukabumi sejalan dengan visi Kabupaten Sukabumi, yakni religius. Hal itu disampaikan membuka apresiasi seni malam panggung gembira santri Pondok Pesantren Modern Assalam, Sabtu (5/9/2020).

Apresiasi Seni tersebut diselenggarakan di Gedung pertemuan Pondok Modern Assalam Putri, Kp Sukaharja Rt 18/04 Desa/Kec. Warungkiara

H. Marwan berharap para santri sebagai generasi penerus bisa berperanserta dalam pembangunan. Maka selain pembinaan ilmu agama. ponpes pun dituntut memberikan skill tambahan.

“Minimal, lulus ponpes punya ilmu tambahan selain agama. Sebab, menjadi pemimpin perlu talenta yang harus didik. Dari keilmuan, pola pikir akan berbeda dengan yang lain,” ucapnya.

Selain itu, generasi muda pun harus kompeten dalam teknologi. Tentu saja yang diimbangi dengan pemahaman religius yang tinggi.

“Maka didiklah anak sesuai perkembangan zaman. Ketika menguasai teknologi informasi, Insya Allah bisa membangun negara. Dari Assalam ini, diharapkan mampu menyiptakan SDM maju,” ungkapnya.

H.Marwan juga mengajak semua pihak menerapkan protokol kesehatan. Apalagi pandemi covid 19 belum usai

“Tetap terapkan protokol kesehatan. Ditambah asupan yang bergizi. Sehingga kekebalan tubuh tetap meningkat,” terangnya.

Di tempat yang sama, Pimpinan Pondok Modern Assalam Kyai. Encep Hadiana mengatakan, kegiatan malam panggung gembira ini merupakan puncak kegiatan masa orientasi siswa (MOS). Di mana, sudah satu bulan dilaksanakan.

“Ini hari terakhir dari rangkaian kegiatan MOS,” bebernya

Menurutnya, Di Ponpes Modern Assalam, terdapat 1.187 santriwati. yang belajar ilmu agama dan sains

“Kegiatan proses pendidikan akan dimaksimalkan, sekalipun dalam kondisi covid 19,” paparnya

Dalam kegiatan tersebut, diisi berbagai unjuk kebolehan bernuansa Islam oleh santriwati Ponpes Modern Assalam.

Di sela kegiatan, Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami mengajak para Wali santri untuk berdialog interaktif.(*One/PSN)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *