Uncategorized  

Pemdes Kalapanunggal Berikan Bantuan Terhadap Korban Gempa

Onenewsoke SUKABUMI-Gempa yang mengguncang Sukabumi beberapa waktu lalu mengakibatkan banyak warga yang terkena dampaknya

Menanggapi permasalahan tersebut Pemerintah Desa Kalapanunggal  memberikan bantuan sembako pada warga yang terkena dampak gempa untuk mengurangi kesulitan yang tengah dihadapi oleh warga

Kepala Desa Kalapanunggal  Hendra Suhendara  langsung memberikan bantuan tersebut  yang juga ikut disaksikan oleh Babinsa Serda Mukana dan Babinkamtibmas Roni Hendri
serta Ketua PKK Meli Suryani di Kantor Desa Kalapanunggal  Kecamatan Kalapanunggal Kabupaten Sukabumi Senin 17/03/2020

Sebanyak 109 orang mendapatkan bantuan sembako dari Pemerintah Desa

“Hari ini kita membagikan sembako kepada warga yang terdampak gempa belum lama ini,warga yang mendapat bantuan tersebut sebanyak 109 warga” jelas Hendra Kades Kalapanunggal

“Kita berharap dengan bantuan sembako ini,warga yang menjadi korban bisa terbantu, serta juga bisa mengurangi beban mereka terutama dalam segi moril dan mental,jangan mereka sampai kehilangan harapan”tambahnya

Pemerintah Desa Kalapanunggal berikan bantuan sebagai wujud dari kepedulian dan tanggung jawab

Kegiatan ini sebagai salah satu wujud kepedulian dan tanggung jawab Pemdes terhadap warganya yang sedang terkena musibah”ungkapnya lebih jauh

Masih di lokasi yang sama Ketua PKK Desa Kalapanunggal Meli Suryani menggenapi apa yang disampaikan oleh Kades Kalapanunggal

“Semoga apa yang kami berikan ini dapat membantu meringankan beban akibat bencana gempa tersebut, tapi lebih dari itu sebagai ibu atau wanita,saya turut merasakan beban dalam membangun kehidupan keluarga ketika dalam keadaan yang tidak mengenakkan seperti saat ini’”kata Meli Suryani pada Onenewsoke.com

“Mudah-mudahan dengan terselenggaranya kegiatan ini bisa menambah rasa persatuan dan kekeluargaan antara warga dan warga serta antara warga dan Pemerintah Desa,termasuk juga pada ibu-ibu PKK yang notabene adalah sebagai warga Desa Kalapanunggal juga.Dan semoga Allah mengganti apa- apa yang telah hilang akibat gempa tersebut dengan yang lebih baik lagi  “pungkasnya

Reporter    : Wahyu Ramdhani

Editir          ; Azhar Vilyan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *